Berita Media GlobalBerita TerkiniBudaya dan PendidikanDaerahHukum dan KriminalIndexNasionalPemeritahanPolitikRagamRegional LampungTNI dan PolriTulang Bawang

Dinas Pertanian Tuba Menghadiri Kordinasi Pelaksanaan Proyek PLHN Dan Proyek IPDMIP Tahun Anggaran 2022

Tulang Bawang-Suryabangkit com-Distani, 2022.  Mewakili Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Tulang Bawang, Kasi Metode dan Informasi Doni Setiawan,S.TP. yang baru dikukuhkan menjadi pejabat fungsional subkoordinator penyuluh pertanian hadir dalam Acara Koordinasi Pelaksanaan Proyek PLHN Lingkup Pusat Penyuluhan Pertanian dan Koordinasi Pelaksanaan Proyek IPDMIP Tahun Anggaran 2022.

Acara ini diselenggarakan oleh Kementeriam Pertanian selama 3 hari, 13 – 15 Januari 2022 di HARRIS Hotel  Bandung.

Kepala BPSDMP Kementerian Pertanian RI, Prof. Dedy Nursyamsi secara resmi membuka acara  ini. Dalam arahannya, Prof.Dedy mengingatkan goals program IPDMIP diantaranya disamping peningkatan kapasitas SDM PENYULUH dan petani yang pada akhirnya bermuara pada peningkatan produksi dan kesejahteraan petani.

Juga ada tujuan utama lainnya dari Program IPDMIP ini yaitu

1. Membangun sistem pertanian modern  yang berinovasi teknologi

2. Peningkatan aspek intelektual di setiap stake holder

3.peningkatan aspek intelektual dalam menyikapi dan menghadapi perubahan iklim global.

Program ini telah berjalan selama 3 tahun di Kabupaten Tulang Bawang. Melalui program ini diharapkan Kabupaten Tulang Bawang dapat berkontribusi dalam mewujudkan kedaulatan pangan nasional yang mengedepankan kemajuan sektor pertanian, serta meningkatkan kesejahteraan petani Indonesia. (***)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button