Babinsa Menghimbau Kepada Kampung Melakukan Pendataan Masyarakat Yang Belum Melakukan Vaksin Covid-19
Rawajitu Selatan (Tulang Bawang) —Suryanangkit com — Koptu Priyanto mengimbau kepala kampung dapat melakukan pendataan masyarakatnya yang belum melakukan vaksin Covid-19.
Menurut Babinsa Kampung Hargo Mulyo, Kecamatan Rawajitu Selatan, Kabupaten Tulang Bawang itu, pendataan diperlukan guna melakukan pemetaan masyarakat yang belum melakukan vaksin.
“Tujuan untuk mengetahui berapa warga yang belum melakukan vaksin. Ini dibutuhkan untuk mendata capaian vaksinasi Covid-19 per kampung,” ungkap dia, saat melaksanakan anjangsana di kediaman Kakam bersama Bhabinkamtibmas dan aparatur kampung setempat, Selasa, 14 Desember 2021.
Anggota Koramil 426-03 Rawajitu itu, mengajak masyarakat binaannya mendukung upaya pemerintah menangani wabah pandemi Covid-19.
“Bentuk dukungan yang dapat diberikan masyarakat dengan melakukan vaksinasi secara sukarela,” terang dia.
Dia mengimbau masyarakat turut menerapkan
prokes berupa 5 M yakni menggunakan masker, mencuci tangan pakai sabun, menghindari kerumunan, menjaga jarak, dan membatasi mobilitas secara ketat.(***)