Berita Media GlobalBerita TerkiniBudaya dan PendidikanDaerahHukum dan KriminalIndexNasionalPemeritahanPolitikRagamRegional LampungTNI dan PolriTokohTulang Bawang

TMMD Ke-112 Tuba Menyiapkan 800 Batang Kayu Karung Untuk Pembuatan Brojong

Gedung Meneng (Tulang Bawang)–Suryabangkit com — Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Kodim 0426 Tulang Bawang menyiapkan 800 batang kayu gelam dan karung berisikan tanah untuk pembuatan bronjong.

Babinsa Kampung Gunung Tapa Ilir, Kecamatan Gedung Meneng, Serda Saleh, mengatakan ratusan kayu dan karung tanah itu digunakan untuk pengamanan tebing jalan yang dibangun melalui program TMMD ke-112 tahun 2021 di Kampung Gunung Tapa Ilir.

“Kayu gelam disiapkan 800 batang, sudah tertanam sekitar 500 batang, sedangkan untuk karung berisi tanah disiapkan 800 karung sudah terpasang sekitar 600 karung,” terang Saleh, kepada wartawan, Kamis, 7 Oktober 2021.

Dipilihnya kayu gelam sebagai bronjong, karena dinilai kayu yang banyak tumbuh di daerah persawahan itu memiliki daya tahan terhadap air.

Dengan begitu, lanjut dia, kayu tersebut akan mampu bertahan lama ketika digunakan untuk bronjong yang berfungsi mengunci pergerakan karung berisi tanah sebagai penahan erosi.

Ia berharap, hasil kegiatan fisik TMMD ke-112 tahun ini berupa pembukaan badan jalan baru sepanjang 1 KM dengan lebar 12 meter dan pembuatan gorong-gorong plat beton dengan panjang 2 meter dan lebar 7 meter akan mampu bertahan terhadap cuaca.

“Sesuai kata Ketua Tim Wasev saat meninjau program ini beberapa waktu lalu, hasil pembangunan harus dapat berfungsi dengan baik dan yang utama adalah dapat bermanfaat bang warga,” tegasnya.(***)

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button