ArtikelBudaya dan PendidikanDaerahEntertaimentHukum dan KriminalIndexJakartaJawa BaratJawa TengahJawa TimurMetroMy BlogNasionalPemeritahanPolitikRagamRegional LampungSerba-SerbiTNI dan PolriTokohTulang Bawang BaratVideo

KPUD Tubaba Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024

Tubaba, suryabangkit.com – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU-D) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, mengelar kegiatan launching pendistribusian Logistik Pilkada Serentak tahun 2024 yakni, Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tulang bawang barat.

Kegiatan tersebut berlangsung di Gudang Logistik KPUD Tubaba, jalan Siliwangi RK. 001 RT. 002 Kelurahan Mulya Asri, Kecamatan Tulangbawang Tengah (TBT) Kabupaten setempat, Minggu (24/11/2024).

Ketua KPUD Tubaba Midiyan,.S.sos. menyampaaikan bahwa, Hari ini adalah hari pendistribusian logistik, pada hari pertama dimana kami telah menyiapkan kendaraan sebanyak 9 truk untuk melakukan pengangkutan logistik dari Gudang KPUD menuju ke Gudang PPK di 9 Kecamatan yang ada di Kabupaten Tulangbawang Barat.

Perlu kami sampaikan bahwa jumlah pendistribusian Komisi Logistik Pemilihan Umum Kabupaten Tulangbawang Barat untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024.

1. Surat Suara Pemilihan Gubernur Dan Wakil Gubernur : 225.871 Lembar
2. Surat Suara Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati : 225.871 Lembar
3. Kotak Suara Pemilihan Gubernur Dan Wakil Gubernur : 431 Kotak
4. Kotak Suara Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati : 431 Kotak
5. Bilik Suara : 1.724 Pes
6. Logistik Diluar Kotak Suara : 431 Bungkus
7. Kotak Hasil TPS : 40 BOX
8. Kotak Rekapitulasi : 18 BOX

“Mudah-mudahan apa yang kami kirim hari ini dapat berjalan lancar, aman dan sesuai harapan kita semua. Untuk itu kami minta kepada pihak Keamanan dan pengawasan, mohon dukungan dan bantuan dalam proses pengiriman logistik dari Gudang KPUD karena ini merupakan tanggung jawab kita bersama. Dengan mengucap Bismillah lauching pendistribusian logistik Pilkada Tahun 2024 saya nyatakan dibuka” Kata Ketua KPUD Tubaba Midiyan.
Ditempat yang sama, Pj. Bupati Tubaba Firsada, mengungkapkan bahwa pendistribusian logistik adalah langkah strategis dalam memastikan kebutuhan Pilkada di Kabupaten Tubaba dapat terpenuhi dengan baik, mulai dari kotak suara, bilik suara, hingga berbagai kebutuhan lainnya.

“Saya mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga integritas dan keamanan dalam pelaksanaan pemilu yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024. Mari kita ciptakan suasana yang kondusif dan damai, agar setiap masyarakat dapat menggunakan hak suaranya tanpa rasa takut,” ujar Firsada. (ADV).

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button