Jajaran Pengurus DPC PWRI Silaturahmi Ke Dinas Perkebunan Lambar
Lambar–Surya Bangkit com–Jajaran pengurus Dewan pimpinan cabang ( DPC ) PWRI lampung barat melakukan silaturahmi dengan Kepala bidang perkebunan dinas perkebunan lampung barat senin 15 maret 2021 bertempat di ruang kerjanya.
Dalam kegiatan tersebut Ketua DPC PWRI Lampung barat Yudi hutriwinata mengatakan ” Peran pers dalam pembangunan sangatlah penting sebagai kontrol sosial agar dapat menjaga ketepatan sasaran dalam program program pemerintah kabupaten lampung barat”.
“selain itu transparansi publik benar benar dilaksanakan oleh Instansi insyasi terkait yang menjadi hak dari seluruh masyarakat sehingga masyarakat dapat mengetahui apa yang menjadi program program pemerintah kabupaten yang akan di laksanakan maupun yang sudah di laksanakan”. Tutupnya.
Sementara itu kepala bidang perkebunan sumarlin mengatakan “Membangun kelembagaan petani yg kokoh perlu dibina secara bersama semua stake holder yg peduli pada petani. Apalagi petani kopi lambar yg berdasarkan sensus pertanian 2013 mencapai 58,64% yg bermatapencaharian perkebunan dan mencapai 84% lebih masyarakat yg terkait komoditi perkebunan.
Artinya fluktuasi produksi komoditi perkebunan di Lambar dapat memperlambat pertumbuhan perekonomian Lambar”.imbuhnya.
Masih menurut sumarlin “untuk mengawal program program tersebut kami sangat menyambut baik dan mengapresiasi DPC PWRI Lampung barat kami berharap berawal Silaturahmi ini semoga bisa saling menguatkan dalam pembinaan kelembagaan kelompok tani berbasis komoditi perkebunan Terima kasih silaturahminya, semoga kedepan keterbukaan informasi Lampung Barat semakin baik dan inovatif”. Tutupnya (Candra)